PENGUMUMAN – Kepada seluruh ketua / perwakilan mahasiswa yang mengajukan PKM tahun 2016 untuk menemui ibu vitria (sekertaris  wr 3 untidar) di ruang sekretariat rektorat untuk pengammbilan bantuan operasional penyususnan proposal. maksimal jumat, 13/01/2017. by HUMAS UNTIDAR

MAGELANG – Power Simulation atau lebih dikenal dengan PSIM merupakan sebuah aplikasi yang berfungsi untuk mensimulasikan berbagai karakteristik elektronika dan sistem tenaga listrik yang berjalan pada Operator System Windows dan semacamnya. Aplikasi ini digunakan untuk mencegah kesalahan yang mungkin terjadi sebelum rangkaian listrik tersebut diaplikasikan ke PLC (Programmable Logic Controller).

Pentingnya aplikasi PSIM dalam menunjang perkuliahan khususnya mahasiswa teknik elektro, Dr. Ir. Sapto Nisworo, M.T. dan Deria Pravitasari, S.T., M.T., dosen teknik elektro menggelar pelatihan PSIM di ruang multimedia UNTIDAR, pertengah Desember lalu.

Pelatihan yang diikuti puluhan mahasiswa teknik elektro dari berbagai semester ini dibimbing oleh kedua dosen tersebut mulai dari pemberian contoh rangkaian mulai dari perkenalan komponen/elemen, membuat rangkaian hingga mensimulasikannya.

PSIM 2(2)

“Pelatihan ini sangat bermanfaat. Kami yang mengikuti pelatihan ini mendapat ilmu tambahan contohnya bagaimana membuat simulator sederhana,“ tutur Antika Prasetyaningtyas, salah satu peserta pelatihan PSIM.

Menurut mahasiswa teknik elektro semester 5 ini, PSIM berguna untuk melatih kreativitas dalam membuat rangkaian listrik sekaligus mensimulasikannya dalam bentuk gelombang. “Saya harap kedepannya pelatihan ini menjadi acara rutin sehingga semua mahasiswa teknik elektro dapat memperoleh pelatihan PSIM secara merata,”pungkas Intan. (Umu-Raisha-Putri Mg/DN)

Dalam rangka tertib administrasi perkuliahan Universitas Tidar, Dengan ini disampaikan hal-hal sebagai berikut :

  1. Berdasarkan Kalender Akademik 2016-2017 pengisian Kartu Rencana Studi (KRS) mahasiswa dilaksanakan tanggal 6-10 Februari 2017.
  2. Kepada seluruh mahasiswa aktif Universitas Tidar diwajibkan untuk melakukan KRS pada waktu tersebut dengan ketentuan SPP. Adapun persyaratan lunas SPP sebagai berikut:
  3. Bagi mahasiswa non ukt melunasi SPP sesuai ketentuan.
  4. Bagi mahasiswa ukt melunasi SPP sesuai ketentuan
  5. Lunas SPI baagi mahasiswa angkatan 2016/2017
  6. Bagi mahasiswa yang tidak melakukan pengisian KRS disarankan untuk mengajukan “Cuti” maksimal 2 semester, apabila tidak melakukan pengisian KRS dan tidak mengajukan Cuti maka kepada mahasiswa tersebut disarankan untuk keluar dari Universitas Tidar.
  7. Diminta agar saudara menjadikan point tersebut diatas sebagai dasara dalam mengambil keputusan dan menginformasikan kepada seluruh mahasiswa.