, , , ,

UPGRADING PENGURUS HIMPUNAN MAHASISWA TEKNIK ELEKTRO SEBAGAI SARANA PERBAIKAN MUTU KADER-KADER MENDATANG

MAGELANG – Mahasiswa adalah agen-agen perubahan bangsa sekaligus calon-calon pemimpin di masa yang akan datang. Sebagai organisasi mahasiswa yang berperan aktif dalam pengembangan ilmu-ilmu keteknikan, HMTE Untidar juga tidak lupa mengangkat sebuah kegiatan dengan nama “Upgrading Pengurus HMTE (Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro)” yang bertujuan untuk menciptakan kader-kader yang bermutu dan dapat diandalkan baik saat ini dalam dunia perkuliahan dan memiliki daya saing di dunia pekerjaan.

IMG-20170409-WA0012IMG-20170409-WA0008

Kegiatan yang dilaksanakan 7-8 April 2017 ini dilaksanakan di ruang T.4.01 Gedung E01 Fakultas Teknik, kegiatan dibuka dengan pembacaan doa bersama oleh Ibrahim Nawawi, S.T., M.T., selaku Ketua Jurusan Teknik Elektro sekaligus Pembina Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro. Selain itu, diadakan pula diskusi keorganisasian dengan narasumber Eko Sulisyanto, S.T., yang mengajak peserta untuk aktif sharing dan tanya jawab mengenai permasalahan-permasalahan organisasi, sub acara diskusi ini berjalan lancar dengan antusiasme peserta yang tinggi.

IMG-20170409-WA0011Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan Evaluasi Program Kerja masing-masing divisi baik yang sudah dilaksanakan ataupun dalam proses pelaksanaan. Esok hari (8/4) melanjutkan kegiatan ini dengan mengadakan outbond sebagai sarana untuk mengakrabkan, menguji kekompakan dan keceriaan bersama peserta agar dalam kerja tim diharapkan lebih maksimal dengan tujuan menjadikan HMTE menjadi lebih baik.

 

 

IMG-20170409-WA0017

Pelantikan Pengurus HMTE Periode 2017 sekaligus foto bersama menjadi sub acara penutup kegiatan Upgrading HMTE ini. Upgrading HMTE dihadiri oleh beberapa tamu undangan yaitu DPM FT (Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Teknik) dan BPO (Badan Pengawas Organisasi) HMTE dengan maksud agar berjalannya kegiatan ini tetap dalam bimbingan organisasi pengawas yang selalu membantu agar kegiatan berjalan dengan baik.

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply