Dalam rangka memberikan kesempatan kepada mahasiswa yang masih menemui kendala dalam pengisian Kartu Rencana Studi (KRS) Semester Genap Tahun Akademik 2020/2021, dengan ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:

  1. Mahasiswa diberikan kesempatan mengisi Kartu Rencana Studi (KRS) pada hari Rabu, 10 Februari 2021 s.d. Selasa, 16 Februari 2021.
  2. Pembayaran Uang Kuliah atau Angsuran Uang Kuliah pertama paling lambat hari Senin, 15 Februari 2021.
  3. Bagi mahasiswa yang belum melakukan pembayaran uang kuliah sampai dengan hari Senin, 15 Februari 2021, tidak diperkenankan untuk melaksanakan pengisian Kartu Rencana Studi (KRS) Semester Genap Tahun Akademik 2020/2021. Mahasiswa yang bersangkutan disarankan untuk mengajukan cuti akademik

Demikian hal ini kami sampaikan, atas perahtiannya diucapkan terima kasih.

Surat resmi klik disini.

Link resmi informasi dapat di klik pada laman ini.

SK NOMOR 96 PENERIMA BANTUAN UKT USULAN MASYARAKAT :  klik disini

SK NOMOR 97 PENERIMA BANTUAN UKT.1 : klik disini

SK NOMOR 98 PENERIMA BANTUAN UKT PENGGANTI :  klik disini

 

Open Vacancy (Oil and Gas)

Qualification And Experience

  1. Piping Layout Engineer (4 Position)
  2. Sr. Piping Layout Engineer (4 Position)
  3. Lospe Engineer / Technical Safety Junior/Expert Engineer (3 Position)
  4. Lospe Engineer / Technical Safety Senior/Lead Engineer (2 Position)
  5. Lospe Engineer / Technical Safety Senior Designer / Drafter (2 Position)
  6. ELECTRICAL ENGINEER
  7. ELECTRICAL FIELD ENGINEER

Interested candidate

Please send your qualified CV and related Certificate to: recruitment@saipem.com

Expiry date: February 08, 2021

Instrument Engineer

Job Purpose
Plan, execute and maintain maintenance of instrument activities the maximum reliability and availability, production target with safety and optimize maintenance cost to be able to achieve CPOC production operation requirements, strategies and objectives with cost optimization.

Qualification And Experience

  • Bachelor Degree in Instrument or Electrical Engineering or equivalent.
  • Minimum 7 years of experience in Maintenance of a related industry, preferably in a multi-disciplinary environment.
  • Engineering expertise in Instrument and Electrical and broad knowledge of other disciplines.
  • Experience in Oil & Gas business operation would be an advantage

Interested candidate,

please email your CV to Recruitment@cpoc.com.my by putting title job as SUBJECT. Only shortlisted candidate will be notified.

Closing Date 7th February 2021.

Diberitahukan Kepada Seluruh Mahasiswa Khususnya Jurusan Teknik Elektro yang sedang mencari info soal Pembayaraan UKT

 

Diberitahukan kepada seluruh Calon Wisudawan di Universitas Tidar bahwa UPT bahasa akan melaksanakan kegiatan Tes Toefl Like Periode Februari 2021 dengan tetap memperhatikan protokol Kesehatan sebagai salah satu syarat mengikuti Wisuda. Berikut informasi Penting terkait Pelaksanaan Tes Toefl Like. Mohon di perhatikan dan dicermati.

Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih dan semoga sukses meraih cita-cita dan masa depan yang cemerlang.

PT United Tractors Tbk, leading company of heavy equipment distributor in Indonesia and subsidiary of Astra International are looking for candidates for are qualified and motivated to become part of our team.

Apply here until January, 15th 2021: bit.ly/applyUT2021

Please note that PT United Tractors Tbk never ask for any payments from applicants at any point in the recruitment process.

#UnitedTractors #utcareer #jobvacancy #jobseeker #loker #lowongankerja #lowonganpekerjaan #freshgraduate #career #hiring

Magelang – Tidak cukup dengan menyabet kejuaraan pada perlombaan sebelumnya. ELJATAR (Elang Baja Untidar) kembali mengirimkan beberapa delegasi untuk dikirimkan dalam National Arch and Truss Bridge Competition 2020 yang diselenggarakan oleh Divisi Rancang Bangun, Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Tim Wiryateja dari kelompok ilmiah Eljatar Teknik Sipil Universitas Tidar berhasil menyabet gelar juara dalam kompetisi tersebut (22/12).

Terdapat 2 kategori pada kompetisi ini yaitu, kategori jembatan rangka (Truss Bridge) dan kategori jembatan pelengkung (Arch Bridge). Pada kompetisi kali ini kelompok ilmiah Eljatar Untidar mengirimkan 2 tim yang masing-masing tim terdiri dari 3 mahasiswa Teknik Sipil Untidar pada kategori jembatan rangka (Truss Bridge). Mereka adalah Ilham Pangestu, Adi Setiawan, Dina Amalia Fatma yang tergabung dalam Tim Wiryateja dan Tim Eljatar SAA yang berisikan Sandi Prabowo, Akmal Khoiru Zaman, serta Abdul Rahman. Kedua tim tersebut berhasil memasuki babak final dan Tim Wiryateja berhasil menempati juara ketiga juga juara favorit.

Kedua tim tersebut dibimbing oleh dosen Jurusan Teknik Sipil Achmad Rafi’Ud Darajat, S.Pd.,M.Eng. Pada kesempatan ini Tim Wiryateja secara struktur menerapkan konsep trigonal untuk menyangga pusat pembebanannya dikarenakan pembebanannya berada di tengah bentang dan tengah lebar jembatan, dan jembatannnya merupakan jembatan rangka bawah.

“Membuktikan walaupun kampus kita ini baru saja (negeri) tetapi mampu bersaing dengan universitas ternama lainnya, membuat jurusan teknik sipil lebih dikenal khususnya dari segi prestasi.” hal tersebut merupakan salah satu motivasi dari Tim Wiryateja. Saat pengerjaan lomba Tim Wiryateja mengalami beberapa kendala di antaranya yaitu, waktu pengerjaan lomba yang singkat dan dikerjakan bersamaan dengan UAS, laptop yang kurang memadai , dan juga terdapat error pada aplikasi. Namun, semua itu dapat terselesaikan.

Kesan dan pesan dari Tim Wiryateja :

“Kesannya, alhamdulillah ternyata yang diajarkan di universitas lain dan di Untidar tidak berbeda jauh. Pesannya, semoga dapat memotivasi angkatan yang lebih muda untuk berani berkompetisi dengan universitas lain meskipun jika dilihat secara almamater kita tampak tidak ada apa-apa nya. Tidak perlu minder, yang penting usaha dulu semaksimal mungkin.” Ucap Adi Setiawan

“Alhamdulillah luar biasa Allahu akbar. Terimakasih terbesar untuk pacar saya yang telah mendukung saya” Ucap Ilham Pangestu

“Kesannya sangat mantap sekali. Semoga dapat memotivasi temen-temen yang lainnya untuk mengikuti lomba, semoga kedepannya nama untidar makin jaya, semoga untuk lomba lomba selanjutnya kita yang menang. Untuk temen-temen jangan pantang menyerah, tetap berjuang, selalu semangat dan lanjutkan mimpi yang belum terwujud, dan jadilah berprestasi.” Ucap Dina Amalia Fatma

(Edit : Endah ;Upl : Fibra)

Magelang – Di tahun 2020 ini merupakan tahun yang cukup sulit untuk semua orang, karena sejak adanya Pandemi Covid-19 segala sesuatu menjadi terhambat bahkan tertunda. Dikala pandemi saat ini, Universitas Tidar tetap mengadakan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (PILMAPRES) tingkat Universitas Tidar dengan mengusung tema Sustainable Development Goals (SDGs) dan Revolusi Industri 4.0. PILMAPRES tahun 2020 diadakan cukup berbeda dari PILMAPRES tahun sebelumnya, karena hampir semua rangkaian kegiatan dilakukan secara online. Mulai dari bimbingan dan pembekalan sampai persentasi juga diadakan secara online.

Walaupun hampir semua kegiatan diadakan secara online, tidak menyurutkan semangat Tegar Zuliansyah dari Program Studi Diploma III Teknik Mesin untuk meraih prestasi. Tegar mengangkat judul artikel ilmiah “Mesin Peniris Minyak Untuk Meningkatkan Kualitas Produk Makanan” yang dibimbing oleh Rany Puspita Dewi, S.T., M.Eng. dan berhasil meraih Juara 2 PILMAPRES tingkat Universitas Tidar pada Kategori Diploma. Dalam judul artikel ilmiah yang diusung Tegar tersebut memuat peninkatan produk UMKM khususnya produk olahan digoreng dan proses penirisan menggunakan Mesin Peniris Minyak yang terdapat pengatur kecepatan atau speed controller sehingga dapat memaksimalkan penirisan dan meningkatkan kualitas produk.

Banyak hal-hal baru dan pengalaman baru yang Tegar dapatkan “Saya baru pertama kali ini ikut kompetisi PILMAPRES, jujur awalnya saya sedikit bingung karena hampir semua rangkaian kompetisi dilakukan secara online, dari Technical Meeting, dan sampai hari H-pun juga dilakukan secara online semua, tapi seiring waktu saya jadi belajar dan menjadi tau.” Ujar Tegar. “Saya juga mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang mendukung dan membantu saya khususnya kepada Bu Rany Puspita Dosen Pembimbing Pilmapres saya, kepada  Bu Sri Hastuti, dan kepada semua teman-teman saya, terimakasih banyak atas bantuan dan supportnya. Support kalian adalah semangatku.” Lanjut Tegar.

Acara penghargaan PILMAPRES Tingkat Universitas Tidar Tahun 2020 dilaksanakan pada saat acara Inagurasi “Galadarma” Universitas Tidar Tahun 2020 pada hari Senin, tanggal 30 November 2020 di Ballroom Hotel Atria Magelang dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Penghargaan diberikan langsung oleh Dr. Ericka Darmawan, S.Si., S.Pd., M.Pd.

Ada sedikit tambahan pesan dari Tegar “Pandemi bukanlah hambatan, bukanlah penghalang, justru pandemi adalah sebuah tantangan baru untuk memulai hal yang baru, apapun yang terjadi kita harus tetap optimis, percaya diri, dan yang terpenting adalah selalu semangat. Karena kunci keberhasilan yang sesungguhnya adalah semangat kita sendiri.” Ujar Tegar di akhir percakapan.

(Edit : Endah, Upl : Fibra)