MAGELANG – Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil (HMTS) Untidar telah melaksanakan beberapa perlombaan untuk memperingati hari jadi yang ke-3 HMTS dengan nama “Civilebration”. Perlombaan ini sendiri adalah sebagian dari perlombaan-perlombaan yang diseleggarakan HMTS. Ini dikarenakan pada bulan September nanti juga akan diadakan perlombaan yang lebih besar lagi. Lomba untuk kali ini diantaranya PES Cup, Fotografi, dan Catur. Dikarenakan tingginya antusias dari mahasiswa Untidar, lomba yang awalnya dikhususkan untuk mahasiswa Teknik Sipil ini akhirnya dibuka untuk seluruh mahasiswa Untidar.

WhatsApp Image 2017-05-29 at 12.56.03 PM(1)

PES Cup dimulai sejak hari pertama lomba diselenggarakan. Jumlah peserta PES Cup paling banyak diantara lomba lain, sehingga membutuhkan waktu berhari-hari untuk menyelesaikan perlombaan ini. Peserta PES Cup juga sangat bersemangat dan begitu senang dengan perlombaan ini, sehingga perlombaan ini begitu ramai dan seru. Seperti PES Cup, lomba Catur juga tidak kalah meriah. Adu taktik dan kecerdasan dalam bermain Catur  selalu menjadi tantangan tersendiri bagi para peserta. Ketepatan dan kecepatan juga menjadi hal penting dalam bermain Catur.

Berbeda dengan PES Cup dan Catur yang begitu meriah, lomba fotografi yang mengusung tema “Karakter Pendidikan dan Kebudayaan” ini justru terlihat biasa saja. Hal ini disebabkan tidak ada pertandingan secara langsung antar peserta, dikarenakan peserta fotografi sudah harus mengumpulkan hasil foto mereka sebelum tanggal 18 mei.

“Saya sangat senang dapat berkontribusi dalam perlombaan ini. Hobi kita yang suka main PES di kos, akhirnya bisa tersalurkan disini. Selain itu, kalau menang kan kita bisa dapat hadiah, lumayan lah buat nambah uang saku, hehe” ujar Misbakhul Fahri, salah satu peserta PES Cup. WhatsApp Image 2017-05-29 at 12.56.03 PM

Lomba Civilebration ini berlangsung pada 17-25 mei. Pada akhir kegiatan, bersamaan dengan diumumkannya pemenang lomba fotografi, juga diserahkan uang pembinaan kepada pemenang lomba PES Cup dan Catur. Pemenang PES Cup ialah M. Hari Kurniawan dari D3 Teknik Mesin, sementara lomba Catur dimenangkan oleh Ginanjar Ibnu mahasiswa Teknik Sipil. Lomba fotografi sendiri dimenangkan oleh Ilham A. R. dari D3 Teknik Mesin, dengan judul foto “Belajar memainkan alat musik tradisional mengiringi dalang”. Hadiah diserahkan langsung oleh ketua kegiatan dan ketua himpunan.

“Lomba ini sebuah perlombaan kecil yang simple tapi sangat menghibur, antusiasme para peserta juga sangat tinggi, banyak juga yang bilang jika perlombaannya unik, karena jarang ada yang mengadakan perlombaan seperti ini, biasanya kan adanya perlombaan seperti pertandingan futsal dan semacamnya.” tutur Syaechu, ketua panitia kegiatan. “Ini kan baru acara kecilnya, tunggu acara kita yang akan datang. InsyaAllah bakal lebih seru, lebih ramai, dan lebih meriah. Pokoknya tunggu saja waktunya, dan persiapkan diri kalian mulai dari sekarang” tambahnya.

Diberitahukan kepada seluruh Mahasiswa aktif Fakultas Teknik Universitas Tidar yang akan mengajukan proposal PKM 2017, format halaman pengesahan proposal PKM dapat di download di bawah ini.

FORMAT HALAMAN PENGESAHAN

Semoga Proposal Anda dapat lolos, atas perhatianya kami ucapkan terima kasih.