,

PENERIMAAN PROPOSAL PKM 2017 PENDANAAN 2018

PENGUMUMAN

PENERIMAAN PROPOSAL PKM 2017 PENDANAAN 2018

Dalam rangka Penerimaan Proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 5 Bidang Tahun 2017 Pendanaan Tahun 2018, seluruh Mahasiswa Fakultas Teknik Untidar diimbau untuk mengajukan proposal PKM, dan Seluruh Penerima Beasiswa (Bidikmisi, PPA, Astra, dsb.) serta fungsionaris Ormawa di lingkungan Fakultas Teknik WAJIB untuk mengajukan proposal PKM.

Untuk Mahasiswa Penerima Beasiswa dan Fungsionaris Ormawa FT semester 1 WAJIB menjadi anggota dalam penyusunan proposal PKM. Sedangkan Mahasiswa Penerima Beasiswa dan Fungsionaris Ormawa semester 3, 5 dan 7 WAJIB menjadi ketua dalam penyusunan proposal PKM.

Adapun jadwal terkait dengan pengajuan proposal PKM adalah sebagai berikut :

  • Pendaftaran dan Pengumpulan Hard Copy Proposal PKM yang telah dijilid dan dilengkapi Halaman Pengesahan (bisa diunduh dari Web Fakultas Teknik) paling lambat tanggal 15 November 2017.
  • (Format Halaman Pengesahan bisa di download di sini: Halaman Pengesahan)
  • (Diserahkan ke Kasubag. Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Teknik : Endah Kusumaningrum)
  • Evaluasi Internal tingkat Universitas Tidar dilaksanakan tanggal 16-23 November 2017
  • Pengunggahan dokumen lewat http://simbelmawa.ristekdikti.go.id setelah dinyatakan lolos di tingkat universitas dilaksanakan tanggal 24-30 November 2017

Demikian informasi kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.

PENGUMUMAN JADWAL UNGGAH PKM FT

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply