WhatsApp Image 2017-05-22 at 10.39.57 AMMAGELANG – Bertempat di depan Auditorium Universitas Tidar, telah dilaksanakan kegiatan penyambutan maba 2017 jalur SNMPTN, Selasa (16/5). Calon mahasiswa ini melakukan pemberkasan dokumen serta pengambilan foto untuk Kartu Tanda Mahasiswa (KTM). Dengan membagikan minuman dan snack gratis, diharapkan dapat menyatukan antara mahasiswa lama dan mahasiswa baru.

“Semoga acara ini dapat terus berlangsung, karena acara ini sangat berguna untuk mahasiswa baru yang ingin tanya-tanya tentang perkuliahan” ungkap Annisa’ul, koordinator penyambutan. “Nantinya mahasiswa baru juga akan dapat pendampingan dari kakak tingkat, jadi kita sudah mulai membaur dengan adik-adik sejak sekarang. Sehingga paradigma ospek yang mengerikan dapat ditepis lewat acara ini,” tambahnya.

Mahasiswa baru yang berasal dari luar kota dan belum dapat tempat kos tetap juga akan dibantu mencarikan tempat kos, sehingga mereka tidak kebingungan dan juga merasa sudah mendapat keluarga baru disini. WhatsApp Image 2017-05-22 at 10.39.59 AM

Ini merupakan tahun kedua dari Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil (HMTS) Untidar dalam penyambutan maba. “Kalau tahun kemarin itu cuma ada stand milik Teknik Sipil, tapi Alhamdulillah sekarang sudah banyak stand lain yang mengikuti jejak kita, berarti kita jadi panutan untuk ormawa lain, ini juga menunjukan kalau acara yang digagas HMTS ini memiliki output yang baik ” tutur Febri, Humas kegiatan.

WhatsApp Image 2017-05-22 at 10.39.58 AM“Seru banget acaranya, membantu banget buat kita para maba yang belum tau apa-apa disini, bisa tanya apapun disini, kakak-kakaknya juga ramah-ramah, jadi seneng” ujar salah satu maba, Rina Yuliana. “Teman-teman yang belum punya kos juga dibantu buat cari kos, pokoknya kita mau tanya apa, perlu apa, pasti diusahain sama kakaknya, seneng banget aku, yang pasti maba lain juga seneng kaya yang aku rasain” lanjutnya.

Selain melakukan penyambutan maba yang diterima melalui jalur SNMPTN, HMTS juga membantu peserta yang mengikuti tes SBMPTN di Untidar. “Kita membantu mencarikan ruangan untuk teman-teman yang kebingungan, kan mereka belum pernah kesini, jadi kita yang sudah paham lingkungan kampus tidak ada salahnya kan membantu mereka, walaupun kita tidak tahu mereka mendaftar di Untidar atau tidak, yang penting kita niat baik untuk membantu” tambah Febri.(FK/SPL)

TERNATE – Forum Komunikasi Himpunan Mahasiswa Elektro Indonesia (FKHMEI) merupakan organisasi yang menghimpun mahasiswa-mahasiswa Teknik Elektro di tingkat Perguruan Tinggi baik PTN/PTS se-Indonesia. Universitas Tidar sendiri termasuk dalam keanggotaan FKHMEI wilayah 9 (Daerah Istimewa Yogyakarta – Magelang). FKHMEI memiliki kegiatan rutin yaitu Musyawarah Nasional (Munas) FKHMEI dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) FKHMEI yang dilaksanakan masing-masing setiap dua tahun sekali di tahun berbeda.

WhatsApp Image 2017-05-16 at 7.58.05 AM

MUNAS XI FKHMEI (8-14/05/17) dilaksanakan di Universitas Khairun, Ternate. Kegiatan tersebut mencakup 376 himpunan mahasiswa Teknik Elektro di Perguruan Tinggi Indonesia yang sudah bergabung menjadi anggota FKHMEI, meskipun beberapa Himpunan tidak memberikan perwakilannya. Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro Universitas Tidar sendiri mendelegasikan Dwi Novia Prasetyo selaku Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro Universitas Tidar 2017 sebagai peserta MUNAS XI FKHMEI.

Universitas Khairun sebagai tuan rumah MUNAS XI FKHMEI mengusung kegiatan pembukaan berupa Seminar Nasional dengan tema “Peran FKHMEI dalam Pengelolaan SDA di Sektor Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi untuk Kemandirian Energi Indonesia” dengan pembicara Ir. D. Joko Winarno, M.M. dan Rizky Chandra Ardyanto, S.T.

WhatsApp Image 2017-05-16 at 7.58.09 AM

Selanjutnya acara inti adalah Musyawarah Nasional berupa Sidang Pleno dan Sidang Paripurna FKHMEI dengan agenda sidang yaitu Pembukaan, Sidang Pleno I (Pembahasan Agenda Sidang dan Pembahasan Tata Tertib MUNAS XI FKHMEI), Sidang Pleno II (Laporan Kondisi Objektif Wilayah, Usulan Anggota Baru FKHMEI dan Evaluasi Kepengurusan Nasional dan Wilayah), Sidang Pleno III (Laporan Pertanggungjawaban Dewan Presidium dan Sekretaris Jenderal FKHMEI), Sidang Pleno IV (Sidang Komisi), Sidang Pleno V (Evaluasi Road Map FKHMEI 2015-2025), Sidang Pleno VI (Pembahasan dan Penetapan Wilayah Kerja serta Anggota FKHMEI), Sidang Pleno VII (Pemilihan dan Penetapan Dewan Presidium dan Sekretaris Jenderal FKHMEI 2017-2019), Sidang Pleno VIII (Pemilihan dan Penetapan Tuan Rumah Kegiatan Nasional yaitu RAKERNAS XI FKHMEI dan MUNAS XII FKHMEI), Sidang Paripurna (Penetapan Keputusan Sidang Pleno) dan Penutupan.

WhatsApp Image 2017-05-16 at 7.58.09 AM(1)

Dalam rangkaian panjang kegiatan MUNAS XI FKHMEI (14/05) ditetapkan Sekretaris Jenderal FKHMEI 2017/2019 Juni Anggara (UINSUKA Riau) menggantikan Imam Khoiri sebagai Sekretaris Jenderal FKHMEI sebelumnya. Penetapan Tuan Rumah RAKERNAS XI FKHMEI merekomendasikan di wilayah 8 Universitas Muhammadiah Semarang dan wilayah 12 Universitas Udayana yang masih dalam rekomendasi, sementara untuk Penetapan Tuan Rumah MUNAS XII FKHMEI akan disepakati pada RAKERNAS XI FKHMEI.

Setelah beberapa hari fokus pada kegiatan Sidang Pleno dan Sidang Paripurna, kegiatan selanjutnya adalah penutupan. Dalam kegiatan penutupan, peserta diajak mengelilingi kota Ternate yang penuh dengan segala keunikan dan perbedaan dari asal kota yang masing-masing terdiri dari kota-kota berbeda di seluruh Indonesia. Selain menikmati keindahan kota Ternate, peserta juga disuguhkan berbagai macam makanan khas kota tersebut juga jajanan dan oleh-oleh yang dapat dibawa pulang untuk teman-teman juga keluarga di masing-masing daerah.

WhatsApp Image 2017-05-16 at 7.57.54 AM(1)

Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro Universitas Tidar berharap suatu saat Universitas Tidar dapat menjadi Tuan Rumah untuk kegiatan bergengsi ini. Tak hanya memperkenalkan Untidar di wajah Nasional, namun dapat memberikan pandangan luas tentang Magelang itu sendiri sebagai kota yang memiliki daya tarik wisata sekaligus kota yang menjunjung nilai-nilai agama dan pendidikan.

TS

MAGELANG – Seluruh mahasiswa Untidar memadati Auditorium Untidar dalam acara pentas seni penutupan serangkaian acara Dies Natalis Untidar yang ke-3. Acara yang dilaksanakan sabtu, 1 April 2017 tersebut dibuka langsung oleh rektor Untidar, Prof. Dr. Cahyo Yusuf, M.Pd., dan diikuti oleh seluruh mahasiswa dari lima fakultas  yang ada, mulai dari Fakultas Pertanian, Ekonomi, KIP, Teknik dan Isipol. Selain itu, para pemenang lomba menyanyi, modern dance, dan festival band tingkat SMA/SMK sederajat ikut unjuk gigi dalam pensi tersebut.

Fakultas Teknik  dalam acara tersebut menampilkan sebuah perkusi. Perkusi tersebut menggunakan barang-barang bekas namun dikemas dengan apik dan sangat menarik. Hymne Teknik, Mars Sipil, Mars Mesin, dan Mars Elektro dinyanyikan secara bersama oleh seluruh mahasiswa teknik dan turut berkibar bendera dari Fakultas Teknik dan masing-masing prodi yang menunjukan kekompakan mahasiswa teknik. Lagu lain yang dibawakan oleh mahasiswa teknik adalah “Ekspresi” dari Titi D. J.. Lagu ini merupakan gambaran dari mahasiswa teknik yang ingin mengekspresikan jiwa seni yang dimilikinya. Mahasiswa teknik yang terkesan garang ternyata mempunyai jiwa seni yang tak kalah dengan yang lainnya. Selain itu, mahasiswa teknik juga mempersembahkan serangkaian bunga dan secarik kertas ucapan selamat ulang tahun untuk Untidar yang berisi harapan untuk Untidar kedepannya. Tepuk tangan riuh penonton terdengar menggema diseluruh ruangan saat fakultas teknik selesai menyanyikan seluruh lagu. “Acaranya pecah, benar-benar trenyuh , soalnya melebihi ekspektasi saya, semua sangat kompak, bikin merinding”, ucap Siti Nuroby, salah satu penampil dari Taknik.

(FK/SPL)

WhatsApp Image 2017-04-18 at 11.25.45 AM

CILACAP-HMM FT-UNTIDAR baru saja mengikuti Musyawarah Wilayah ke-4 Forum Wilayah V Forum Mahasiswa Mesin Indonesia. Musyawarah Wilayah ke-4 FORWIL (Forum Wilayah) V FMMI (Forum Mahasiswa Mesin Indonesia) DIY-JATENG bertema “Menyongsong Kebersamaan dalam Satu Kesaudaraan”. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jumat sampai Minggu (18-19/3/2017) di Politeknik Negeri Cilacap. Musyawarah Wilayah (MUSWIL) merupakan kegiatan dari Forum Wilayah V yang dilaksanakan sekali dalam satu tahun, yaitu ketika Pra MUNAS (maksimal 3 bulan sebelum diadakan MUNAS) dan Pasca MUNAS (maksimal 6 bulan setelah diadakannya MUNAS). Wisma Wira Nata selaku perwakilan Korwil (Koordinator Wilayah) V dari Universitas Panca Sakti Tegal mengatakan bahwa tujuan dari Musyawarah Wilayah ke-4 ini yaitu untuk memaparkan hasil dari PMTM (Pertemuan Mahasiswa Teknik Mesin) XXI dan Musyawarah Nasional (MUSNAS) XI FMMI di Universitas Tadulako Palu.

WhatsApp Image 2017-04-18 at 11.25.20 AM

Tuan rumah Musyawarah Wilayah ke-4  FORWIL V adalah HMTM (Himpunan Mahasiswa Teknik Mesin) Politeknik Negeri Cilacap. Politeknik Negeri Cilacap (PNC) merupakan institusi teknik mesin yang baru tergabung di FORWIL V tepatnya di FORDA Tengah FORWIL yaitu FKTMJ (Forum Komunikasi Teknik Mesin Jogjakarta) yang baru diresmikan bersamaan dengan institusi lain, yaitu Universitas Sains Al-Quran (UNSIQ Wonosobdan Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS). Acara yang di Ketuai oleh David Sudrajad Suryawikarta berjalan dengan lancar.

 

Musyawarah Wilayah yang dilaksanakan selama tiga hari dua malam ini mendatangkan banyak institusi yang tergabung dalam Forum Wilayah V. Forum Wilayah V itu sendiri terdiri dari 3 Forum Daerah (FORDA), yaitu FKTMJ (Forum Komunikasi Teknik Mesin Jogjakarta), FMM-JU (Forum Mahasiswa Mesin Jateng Utara), dan FMM-S (Forum Mahasiswa Mesin Surakarta).

WhatsApp Image 2017-04-18 at 11.24.58 AM

Ada beberapa serangkaian kegiatan pada Musyawarah Wilayah ini. Sabtu, 18 Maret pukul 07.00 WIB dibuka dengan Sarasehan yang  diisi dengan perkenalan antar sesama institusi Teknik Mesin yang menghadiri Musyawarah Wilayah. Selanjutnya, acara Musyawarah Wilayah ke-4 ini dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Lagu Solidarity Forever. Disusul peresmian acara  oleh Pujono, S.T.M.Eng selaku Wakil direktur III Bidang Kemahasiswaan Politeknik Negeri Cilacap. Ada juga seminar nasional yang diisi oleh Joko Setya, A.Md, S.T.M.Eng selaku Ketua Jurusan Teknik Mesin dan selanjutnya yaitu acara inti dari Musyawarah Wilayah ini.

Musyawarah Wilayah ke-4 ini menghasilkan beberapa keputusan yang telah disepakati yaitu PDRT (Pedoman Dasar Rumah Tangga) Forwil V, Pembahasan dan Penetapan PMTM (Pertemuan Mahasiswa Teknik Mesin) Wilayah V dan tuan rumah PMTM yaitu di PHB (Politeknik Harapan Bersama) Tegal, tuan rumah Musyawarah Wilayah ke-5 yaitu di HMM PGRI Semarang dan beberapa pemaparan dari hasil Musyawarah Nasional XI di UNIVERSITAS TADULAKO PALU. PMTP (Pertemuan Mahasiswa Teknik Mesin) merupakan agenda baru yang kemarin dibahas di Muswil ke-4 di Politenik Negeri Cilacap. Dalam agenda PMTM ada 2 Program Kerja Wajib yaitu , LKTI (Lomba Karya Tulis Ilmiah) Wilayah V dan Karya Teknologi dan jika ada program lainnya bisa ditambahkan.

WhatsApp Image 2017-04-18 at 11.22.11 AM

Dalam Musyawarah  Wilayah ke-4 Forwil V kemarin terlihat bahwa rasa solidaritas antar mahasiswa Teknik Mesin di berbagai daerah sangatlah besar dan perlu dijaga agar semboyan M Solver tetap dapat terwujud dimanapun dan kapanpun.(Red)  

WhatsApp Image 2017-04-12 at 11.03.45 AMYOGYAKARTA – Dalam rangka memajukan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik (BEM-FT) maka BEM-FT mengadakan acara Studi Banding ke Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta. Acara tersebut dilaksanakan pada tanggal 7 APRIL 2016 pukul 16.00 – 21.00 WIB yang dilaksanakan di tempat Gedung kplt Fakultas Teknik Universitas Negri Yogyakarta.

WhatsApp Image 2017-04-12 at 11.03.44 AM

 

Acara studi banding ini adalah selain untuk mempererat tali silaturahmi dan persodaraan atar Kedua Universitas juga bertujuan agar mahasiswa khususnya pengurus dari BEM-FT UNTIDAR dapat menimba pengalaman dan ilmu dari BEM-FT UNY yang terhitung sudah terlebih dahulu terbentuk, serta berbagi pengalaman yang telah di dialami oleh kedua belah pihak.  

 

WhatsApp Image 2017-04-12 at 11.06.28 AM

Selain untuk menambah cakrawala berfikir juga mempelajari masalah yang pernah di hadapi dari sudut mereka. Acara ini terbilang sukses karena diikuti 20 Mahasiswa terdiri dari pengurus inti pengurus harian dan staff ahli muda BEM-FT UNTIDAR dan di sambut baik oleh pengurus BEM-FT UNY. Dengan diadakannya acara ini diharapkan para mahasiswa khususnya pengurus BEM-FT UNTIDAR dapat lebih berprestasi untuk memajukan dan mengharumkan serta membesarkan nama Fakultas Teknik UNTIDAR.

MAGELANG – Mahasiswa adalah agen-agen perubahan bangsa sekaligus calon-calon pemimpin di masa yang akan datang. Sebagai organisasi mahasiswa yang berperan aktif dalam pengembangan ilmu-ilmu keteknikan, HMTE Untidar juga tidak lupa mengangkat sebuah kegiatan dengan nama “Upgrading Pengurus HMTE (Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro)” yang bertujuan untuk menciptakan kader-kader yang bermutu dan dapat diandalkan baik saat ini dalam dunia perkuliahan dan memiliki daya saing di dunia pekerjaan.

IMG-20170409-WA0012IMG-20170409-WA0008

Kegiatan yang dilaksanakan 7-8 April 2017 ini dilaksanakan di ruang T.4.01 Gedung E01 Fakultas Teknik, kegiatan dibuka dengan pembacaan doa bersama oleh Ibrahim Nawawi, S.T., M.T., selaku Ketua Jurusan Teknik Elektro sekaligus Pembina Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro. Selain itu, diadakan pula diskusi keorganisasian dengan narasumber Eko Sulisyanto, S.T., yang mengajak peserta untuk aktif sharing dan tanya jawab mengenai permasalahan-permasalahan organisasi, sub acara diskusi ini berjalan lancar dengan antusiasme peserta yang tinggi.

IMG-20170409-WA0011Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan Evaluasi Program Kerja masing-masing divisi baik yang sudah dilaksanakan ataupun dalam proses pelaksanaan. Esok hari (8/4) melanjutkan kegiatan ini dengan mengadakan outbond sebagai sarana untuk mengakrabkan, menguji kekompakan dan keceriaan bersama peserta agar dalam kerja tim diharapkan lebih maksimal dengan tujuan menjadikan HMTE menjadi lebih baik.

 

 

IMG-20170409-WA0017

Pelantikan Pengurus HMTE Periode 2017 sekaligus foto bersama menjadi sub acara penutup kegiatan Upgrading HMTE ini. Upgrading HMTE dihadiri oleh beberapa tamu undangan yaitu DPM FT (Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Teknik) dan BPO (Badan Pengawas Organisasi) HMTE dengan maksud agar berjalannya kegiatan ini tetap dalam bimbingan organisasi pengawas yang selalu membantu agar kegiatan berjalan dengan baik.

KALIANGKRIK – Melihat kondisi sekarang yang rawan akan bencana alam khususnya di daerah lereng bukit atau gunung, maka Himpunan Mahasiswa Teknik Mesin D3 (HMTM_D3) Untidar mengadakan bakti sosial dan pengabdian pada masyarakat di Dusun Butuh, Desa Temanggung, Kecamatan Kaliangkrik pada hari selasa dan Rabu tepatnya tanggal 17 dan 18 Januari 2017. Alasan kenapa Dusun Butuh ini dipilih karena di dusun ini merupakan salah satu Basecamp dan jalur pendakian menuju puncak Gunung Sumbing Via Butuh. Dalam acara bakti sosial ini HMTM_D3 Untidar mengusung tema MEMBANGUN GENERASI MUDA DENGAN ILMU. HMTM_D3 Untidar juga menjalin kerjasama dengan UKM Mapala Sufur  Untidar dan SAR Kota Magelang dalam melaksanakan acara tersebut. Acara utama dari bakti sosial ini adalah penyuluhan kepada masyarakat dengan materi PENANGGULANGAN BENCANA DAN PENANGANAN PERTOLONGAN PERTAMA PADA KECELAKAAN SAAT MENDAKI. Tidak hanya itu saja tetapi juga mengadakan penyuluhan tentang tata cara berperilaku yang baik saat mendaki ke puncak gunung dan berbagai lomba guna menarik minat masyarakat sekitar agar tertarik akan acara tersebut, serta mengadakan pelatihan komputer untuk Siswa-Siswi MI Islamiah 1 Maron Desa Temanggung.

IMG-20170120-WA0002

Tanggapan dari masyarakat dusun tersebut sangat antusias dan sangat berterima kasih telah diadakan acara bakti sosial ini. Mereka jadi mengerti bagai mana cara penanganan bencana secara cepat dan tepat serta dapat mengatasi dan memberikan pertolongan pertama pada para pendaki jika terjadi kecelakan saat para pendaki melakuan pendakian menuju puncak Gunung Sumbing.

MAGELANG – Power Simulation atau lebih dikenal dengan PSIM merupakan sebuah aplikasi yang berfungsi untuk mensimulasikan berbagai karakteristik elektronika dan sistem tenaga listrik yang berjalan pada Operator System Windows dan semacamnya. Aplikasi ini digunakan untuk mencegah kesalahan yang mungkin terjadi sebelum rangkaian listrik tersebut diaplikasikan ke PLC (Programmable Logic Controller).

Pentingnya aplikasi PSIM dalam menunjang perkuliahan khususnya mahasiswa teknik elektro, Dr. Ir. Sapto Nisworo, M.T. dan Deria Pravitasari, S.T., M.T., dosen teknik elektro menggelar pelatihan PSIM di ruang multimedia UNTIDAR, pertengah Desember lalu.

Pelatihan yang diikuti puluhan mahasiswa teknik elektro dari berbagai semester ini dibimbing oleh kedua dosen tersebut mulai dari pemberian contoh rangkaian mulai dari perkenalan komponen/elemen, membuat rangkaian hingga mensimulasikannya.

PSIM 2(2)

“Pelatihan ini sangat bermanfaat. Kami yang mengikuti pelatihan ini mendapat ilmu tambahan contohnya bagaimana membuat simulator sederhana,“ tutur Antika Prasetyaningtyas, salah satu peserta pelatihan PSIM.

Menurut mahasiswa teknik elektro semester 5 ini, PSIM berguna untuk melatih kreativitas dalam membuat rangkaian listrik sekaligus mensimulasikannya dalam bentuk gelombang. “Saya harap kedepannya pelatihan ini menjadi acara rutin sehingga semua mahasiswa teknik elektro dapat memperoleh pelatihan PSIM secara merata,”pungkas Intan. (Umu-Raisha-Putri Mg/DN)

MAGELANG – Infrastruktur merupakan salah satu ciri Negara dapat dikatakan maju. Karena adanya infrastruktur laju perekonomian masyarakat dapat berjalan dengan baik dan lancar. Infrastruktur dapat dikatakan sebagai sendi perekonomian dan perkembangan Negara. Tanpa adanya infrastruktur, maka laju roda pemerintahan dan perekonomian tidak dapat berjalan dengan semestinya. Teknik Sipil sebagai salah satu bidang studi yang mempelajari tentang infrastruktur diharapkan mampu memberikan sumbangsih bagi Negara untuk membangun infrastruktur.

Pada Seminar Nasional yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil Untidar, Minggu (18/12) diharapkan para generasi muda mampu menciptakan inovasi baru yang mampu mendukung berjalannya keberlanjutan pembangunan di Indonesia. Sehingga dapat memberikan efek positif pada sektor perekonomian dan jalannya kegiatan masyarakat.

Acara Seminar Nasioal yang dilaksanakan di Auditorium Untidar ini bertemakan “Inovator Muda dalam Pembangunan Infrastruktur Indonesia” yang menghadirkan seorang Mayor Arh (Purn) H. Yoyok Riyo Sudibyo , Bupati Batang dan Ir. Ahmad Daryoko, Ketua Dewan Pembina Serikat Pekerja PLN sebagai pemateri dalam seminar tersebut.

Acara Seminar Nasional ini dihadiri oleh 470 peserta yang terdiri dari mahasiswa Universitas Tidar dan mahasiswa Universitas lain meliputi UNNES, UMY, UMM, UMP, UNSIQ, AKATIRTA, UNY, UII, dan beberapa mahasiswa UI. Dengan ditandai dengan adanya pemukulan gong yang dilakukan oleh Dekan Fakultas Teknik, Ir. Kun Suharno, M.T., secara resmi acara ini dibuka.

Materi pertama disampaikan oleh Ir. Ahmad Daryoko, Ketua Dewan Pembina Serikat Pekerja PLN dan diikuti oleh peserta dengan seksama dan tertib.

“ Seminarnya pecah, gak nyesel datang kesini. Materinya juga mudah dipahami.” kata Trisna, salah satu peserta seminar nasional, mahasiswi UNSIQ.

“Semoga dengan diadakannya seminar ini para generasi muda punya motivasi untuk membangun atau mengembangkan infrastruktur yang ada di Indonesia sehingga nantinya diharapkan para generasi muda ini dapat mambawa Indonesia menjadi negara yang lebih baik,” tutur Febri Kurniawan, Wakil Ketua Panitia Seminar Nasional.

“Pemateri yang diundang disesuaikan dengan tema dan latar belakang mereka, sehingga akan terjadi kesingkronan antara tema acara dan pemateri. Beliau para pembicara juga berasal dari kalangan yang cukup berpengaruh dalam dunia Infrastruktur di Indonesia,” tambahnya.

            “Untuk saat ini kami (Bapak Yoyok dan teman-teman) sudah tidak bisa apa-apa, kalian semualah yang nantinya akan memimpin Indonesia ini, kalian yang akan menentukan kemanakah negara ini mau dibawa, kalian yang akan menciptakan dan mengembangkan infrastruktur nantinya,” kata Mayor Arh (Purn) H. Yoyok Riyo Sudibyo, dalam pemaparannya.

            Dalam kesempatan ini, X Band, Grup Band yang divokali oleh bupati Batang turut memeriahkan acara tersebut dengan menyajikan tiga buah lagu. Vokalis dari band tersebut yang tak lain adalah Mayor Arh (Purn) H. Yoyok Riyo Sudibyo, sempat mengajak mahasiswa maju kedepan untuk bernyanyi dan berselfie bersama.

MAGELANG – KKL (Kuliah Kerja Lapangan) adalah kegiatan akademik tahunan yang dilaksanakan oleh Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Tidar. Kegiatan tersebut diharapkan memberikan gambaran terkait tentang dunia kerja Teknik Elektro khususnya dan Keteknikan umumnya.IMG_8706(2)

Pra dan KKL Teknik Elektro 2016 Senin – Jumat (08 – 12/08), mahasiswa Teknik Elektro Untidar angkatan 2014 dan 2015 mengunjungi perusahaan di Jawa Timur – Bali. Mahasiswa dan dosen (126 orang) menuju tempat kunjungan dengan bus yang berjumlah 3 buah. Kunjungan pertama di PT. PJB – PLTU UP Gresik, PT. Coca-Cola Amatil Surabaya dan Bali TV, Denpasar.

  1. PJB – PLTU UP Gresik merupakan Perusahaan Penyedia Layanan Listrik dengan Pembangkit Listrik Tenaga Uap yang berpusat di Gresik. Ketika kunjungan, mahasiswa dan dosen menjadi peserta seminar di Auditorium PT. PJB – PLTU UP Gresik dengan beberapa materi yang dibawakan oleh narasumber Agus, Amd—Beliau adalah teknisi dari PT. PJB – PLTU UP Gresik. Materi yang disampaikan di antaranya adalah tentang profil perusahaan, sistem produksi PLTU UP Gresik dan beberapa pertanyaan hingga mengenai profit perusahaan. Selain itu, mahasiswa diajak berkeliling perusahaan dengan menggunakan bus tur wisata agar mengetahui sedikitnya tentang PT. PJB – PLTU UP Gresik lebih dekat.DSC_0019(2)
  2. Coca-Cola Amatil Surabaya merupakan Perusahaan di bidang minuman ringan dengan produk utama adalah minuman berkarbonasi, produknya antara lain adalah Sprite, Coca-cola, Fanta, Frestea, Minute Maid Pulpy, Nutriboost, Ades dan Aquarius. Selain bertindak sebagai produsen dan distributor, Perusahaan Coca-cola Amatil juga memasarkan dan menjual produk Coca-cola melalui lebih dari 120 pusat penjualan yang tersebar di seluruh Indonesia. Semua proses produksi di Perusahaan Coca-cola Amatil Surabaya, sejak pembuatan botol, pembersihan botol, pembuatan isi minuman hingga pengepakan produk menggunakan sistem kendali dan kontrol otomatis. Hal ini dapat dikatakan bahwa PT. Coca-cola Amatil baik di Surabaya atau pun yang lainnya, membutuhkan karyawan yang tidak cukup banyak._MG_8801(2)

Bali TV adalah Perusahaan yang berkembang di bidang penyiaran dengan sub perusahaan yaitu radio, televisi dan media cetak. Bali TV adalah perusahaan penyiaran terbesar di Provinsi Bali. Melalui kunjungan ini, mahasiswa sedikitnya paham bagaimana sistem penyiaran, ruang-ruang penyiaran hingga hubungan bidang penyiaran dengan Teknik Elektro.DSC_0274(2)

Tidak hanya sekedar hal-hal tersebut yang didapat oleh para mahasiswa, diharapkan mahasiswa dapat serius menempuh keilmuan tentang Teknik Elektro hingga lulus dan memiliki pekerjaan yang sesuai serta bermanfaat bagi diri sendiri dan masyarakat dengan pandangan yang telah ada di masing-masing Perusahaan yang berkembang dengan beberapa tenaga kerja adalah lulusan Teknik Elektro.