FT Untidar Raih Anugerah Zona Integritas dari Kemendiktisaintek

ftuntidar.ac.id, Fakultas Teknik Universitas Tidar (FT Untidar) berhasil meraih penghargaan bergengsi Zona Integritas 2024 dari Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Kemendiktisaintek). Penghargaan tersebut diserahkan pada acara Anugerah Diktisaintek 2024 yang diselenggarakan pada Jumat (13/12/2024).
FT Untidar sukses meraih Gold Winner Zona Integritas Kategori PTN Satker dengan Sub Kategori Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi. Penghargaan ini diterima langsung oleh Dekan FT Untidar Prof. Dr. Ir. Gito Sugiyanto, S.T., M.T., IPM., ASEAN Eng.
Penghargaan merupakan proses panjang FT Untidar dalam mengimplementasikan transformasi pelayanan publik dan reformasi birokrasi yang berorientasi pada akuntabilitas dan profesionalisme.
Dalam penghargaan ini, proses yang telah dilalui oleh FT Untidar dilakukan jauh sebelum perubahan status Universitas Tidar menjadi PTN BLU. Maka dari itu dalam penganugerahan ini FT Untidar masih tergolong dalam PTN Satker. Penganugerahan ini semakin menambah semangat FT Untidar untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan menjadikan zona integritas sebagai budaya kerja yang berkelanjutan.
Penulis: Seto Editor: Sulis