Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk mencegah penyebaran virus Covid – 19, maka Fakultas Teknik Universitas Tidar mengeluarkan kebijakan demi kelancaran Ujian Akhir Semester (UAS) Daring/Online kepada mahasiswa dalam pelaksanaan dan tata cara mengikuti Ujian Akhir Semester (UAS) pada periode tanggap darurat Covid-19 (Corona) ini. Bila anda adalah mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Tidar dan sedang akan menghadapi Ujian Akhir Semester (UAS) maka silahkan perhatikan pengumuman di bawah ini.

Tata cara pengiriman Formulir Pakta Integritas mengikuti Ujian Akhir Semester (UAS) :

  1. Mahasiswa Mendownload Formulir Pakta Integritas mengikuti Ujian Akhir Semester pada Link Dibawah ini :
  2. Mahasiswa mengisi pada lembar kedua blangko tersebut dan ditandatangi sendiri;
  3. Mahasiswa Mensecane lembar kedua tersebut dan mengupload pada google form di bawah ini:
  4. jangka peng uploadan paling lambat tanggal 12 Juni 2020 Pukul 16.00 WIB.

 

selamat mengikuti ujian, semoga mendapat hasil yang memuaskan. Atas perhatinya kami ucapkan terima kasih. 

Fakultas Teknik, Universitas Tidar, Magelang, Jawa Tengah mengundang Para Peneliti, Praktisi, Dosen, mahasiswa, dan umum dalam Seminar Nasional Sains Terapan yang diselenggarakan secara daring pada tanggal 30 Mei 2020 dengan tema “Inovasi Teknologi Terapan yang Unggul dan Berdaya Saing untuk Menyosongsong Indonesia Emas 2045”.

Keynote Speaker

  • Prof. Dr. Ir. Mukh Arifin, M.Sc.
  • Prof. Dr. Erry Purnomo, Ph.D
  • Dr. Ir. Sapto Nisworo, M.T

 

Sub Tema Seminar

  1. Sains Teknologi
    • Teknik Mesin :
      • Energi Baru Terbarukan
      • Teknologi Perancangan dan Manufaktur
      • Material Maju
    • Teknik Sipil :
      • Struktur
      • Hidro
      • Transportasi
      • Lingkungan
      • Geoteknik
    • Teknik Elektro:
      • Teknologi Informasi
      • Power System
      • Isyarat Sistem
      • Elektronika
      • Sistem Komunikasi
    • Agri :
      • Bioteknologi
      • Pangan Lokal
      • Pemuliaan Tanaman
      • Bio Diservitas
      • Sumberdaya Perairan
      • Teknologi Peternakan
  2. Sosiohumaniora
    • Ekonomi Pembangunan
    • Bisnis dan Kewirausahaan
    • Hukum dan Kebijakan Publik
    • Ilmu Komunikasi Sosial Budaya
    • Inovasi Pembelajaran
    • Smart Education

Pendaftaran dan Submit

http://bit.ly/daftarSENASTER

Tanggal Penting:

  • Submit abstrak : 28 April – 20 Mei 2020
  • Pengumuman akhir abstrak : 21 Mei 2020
  • Pembayaran registrasi : 21 Mei – 27 Mei 2020 (bagi abstrak yang dinyatakan diterima)
  • Submit full paper : 28 Mei – 28 Juni 2020
  • Daring Seminar nasional: 30 Mei 2020

Biaya Pemakalah:

  • Mahasiswa UNTIDAR           Rp 50.000,-
  • Mahasiswa Luar                      Rp 75.000,-
  • Dosen & Umum                      Rp 100.000,-

Pembayaran

  • BRI 3080101030007530 a.n. Rika Apriyani Mudmainah

Narahubung :

  • 087716485003 (Chema)
  • 081219377775 (Andriyatna)

Dalam rangka mengembangkan ketrampilan mahasiswa dalam berwirausaha, maka Fakultas Teknik Universitas Tidarmembuka kesempatan kepada mahasiswa Fakultas Teknik untuk mengajukan Proposal Program Mahasiswa Wirausaha (PMW), untuk lebih jelasnya silahkan lihat pengumuman di bawah ini :

Jika tertarik untuk mengikuti kegiatan tersebut. panduanya dapat di unduh (download) di bawah ini :

PANDUAN PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA.pdf

  1. TUJUAN:

Prosedur ini dibuat untuk meningkatkan efisiensi penyelenggaraan perkuliahan daring dan memberikan pedoman dalam penyelenggaraan perkuliahan daring.

 

  1. RUANG LINGKUP:

Prosedur ini dimulai dari kegiatan persiapan perkuliahan daring dan pelaksanaan perkuliahan daring.

 

  1. STANDAR:
    • Minimal tatap muka 14 kali/semester dan maksimal 16 kali/semester
    • Mahasiswa yang berhak mengikuti kuliah adalah mahasiswa yang berstatus aktif, mempunyai KTM yang masih berlaku, mengambil mata kuliah sesuai dengan KRS, tercantum dalam presensi kuliah, dan mentaati tata tertib.

 

  1. DEFINISI:
    • Perkuliahan adalah aktivitas belajar mengajar yang diselenggarakan di kelas sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.
    • Perkuliahan daring adalah aktivitas belajar mengajar yang diselenggarakan dalam bentuk pendidikan jarak jauh (PJJ).
    • Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) adalah proses belajar mengajar yang dilakukan secara jarak jauh melalui penggunaan berbagai media komunikasi.
    • Karakteristik pembelajaran dengan PJJ adalah:
      • Belajar secara mandiri
      • Menggunakan berbagai sumber belajar berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi
      • Interaksi dosen dan mahasiswa dilakukan dengan menggunakan berbagai sarana interaksi (sms, surel, chat, konferensi audio/video).
    • Pola komunikasi dalam pelaksanaan kuliah daring adalah:
      • Kuliah dengan komunikasi “real-time”:
      • Kuliah mandiri yang dilakukan menggunakan komputer/laptop dengan mengakses langsung website yang menyediakan informasi terkait materi perkuliahan.
      • Kuliah berkelompok yang dilakukan menggunakan komputer/laptop dengan menggunakan sarana chat daring (dengan atau tanpa video), konferensi audio/video, dan lain sebagainya.
    • Kuliah dengan komunikasi “flexi-time”:
      • Kuliah mandiri yang dilakukan menggunakan komputer/laptop dengan mengunduh materi perkuliahan dari internet untuk belajar di waktu lain yang lebih fleksibel.
      • Kuliah berkelompok yang dilakukan menggunakan komputer/laptop dengan menggunakan sarana surel, WebCt, Blackboard, D2L, dan lain sebagainya/

 

  1. PROSEDUR:
    • Persiapan perkuliahan
      • Program studi menyusun draf jadwal perkuliahan
      • Program studi mengadakan rapat persiapan pelaksanaan perkuliahan untuk menentukan dosen pengampu mata kuliah
      • Jurusan/Program Studi menyerahkan draf jadwal perkuliahan ke bagian akademik disertai dengan nama dosen pengampu masing-masing mata kuliah
      • Dosen menginput RPS (Rencana Pembelajaran Semester) pada portal http://simokul.untidar.ac.id.
      • Jurusan/Program Studi mengumumkan jadwal perkuliahan
      • Dosen menginput materi perkuliahan dan/atau file lain yang berkaitan dengan perkuliahan ke elita.untidar.ac.id.
    • Pelaksanaan perkuliahan
      • Dosen melakukan log in ke portal https://elita.untidar.ac.id/, mengedit halaman mata kuliah dan melaporkan perkuliahan ke simokul.
      • Dosen melakukan perkuliahan jarak jauh dengan metode yang disepakati antara dosen dan mahasiswa. Metode yang dilaksanakan dapat dalam bentuk:
        • mahasiswa belajar mandiri dengan materi dan tugas yang telah diunggah di elita.untidar.ac.id; atau
        • dosen merekam kuliah melalui laptop (video), HP (audio/video), WhatssApp (voice notes), lalu mengirimkan rekaman kuliah melalui WhatssApp Group atau email, mendiskusikan melalui WhatsApp Group dan mahasiswa mengirimkan tugas melalui email atau elita.untidar.ac.id; atau
        • dosen dan mahasiswa menggunakan sarana konferensi audio/video dengan aplikasi Zoom, Google Meet, Skype, Webex atau sarana konferensi daring lainnya; atau
        • Dosen dan mahasiswa dapat melakukan diskusi tertulis dengan aplikasi WhatssApp, Line, Telegram, atau yang lainnya.
    • Presensi mahasiswa yang dianggap sah dalam perkuliahan jarak jauh (daring) adalah:
      • Apabila perkuliahan dilakukan secara mandiri dengan materi dan tugas yang diunggah di elita.untidar.ac.id, maka presensi mahasiswa diperoleh dari daftar mahasiswa yang melakukan upload/ submit tugas hingga batas waktu yang sudah ditentukan oleh dosen
      • Apabila perkuliahan dilakukan dengan cara dosen merekam kuliah melalui laptop (video), HP (audio/video), WhatssApp (voice notes), lalu mengirimkan rekaman kuliah melalui WhatssApp Group atau email, mendiskusikan melalui WhatsApp Group dan mahasiswa mengirimkan tugas melalui email atau elita.untidar.ac.id, maka presensi mahasiswa diperoleh dari daftar mahasiswa yang melakukan upload/ submit tugas hingga batas waktu yang sudah ditentukan oleh dosen atau mahasiswa yang dianggap berinteraksi dengan dosen selama proses perkuliahan berlangsung
      • Apabila perkuliahan dilakukan dengan menggunakan sarana konferensi audio/video dengan aplikasi Zoom, Google Meet, Skype, Webex atau sarana konferensi daring lainnya, maka presensi mahasiswa dapat dilakukan dengan cara memanggil (check) nama setiap mahasiswa pada saat konferensi berlangsung (seperti ketika kuliah offline) atau dapat diperoleh dari daftar mahasiswa yang dianggap ikut berinteraksi dengan dosen selama perkuliahan berlangsung
      • Apabila perkuliahan dilakukan dengan cara diskusi tertulis menggunakan aplikasi WhatssApp, Line, Telegram, atau yang lainnya, maka presensi mahasiswa diperoleh dari daftar mahasiswa yang dianggap ikut berinteraksi dengan dosen selama perkuliahan berlangsung
    • Dosen menyusun Laporan Perkuliahan Jarak Jauh yang disampaikan melalui surel kepada Ketua Jurusan dan ditembuskan kepada Dekan dan GMFT

 

  1. PIHAK YANG MENJALANKAN :
    • Prodi/jurusan
    • Dosen Pengampu
    • Mahasiswa
  2. BAGAN ALIR
  3. CATATAN :Pelaksanaan perkuliahan memiliki sasaran agar proses dapat berjalan secara lancar dan efisien.
  4. REFERENSI/ DOKUMEN TERKAIT:
    • Surat Edaran Nomor: 3/UN57/SE/TU/2020 tentang Kesiapsiagaan dan Pencegahan Penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) di Lingkungan Universitas Tidar
  5. Formulir Pelaporan Perkuliahan Jarak Jauh (Online)

UNTIDAR – Melihat perjuangan Para medis sebagai garda terdepan melawan covid 19, maka para akademisi juga tidak kalah semangat untuk berperan membantu para medis. Mulai dari pembuatan bilik penyemprotan disenfektan, bantuan donasi berupa uang, bahan pokok serta pembuatan Alat Pelindung Diri (APD). Seperti yang dilakukan oleh Himpunan Mahasiswa Mesin (HMM) Fakultas teknik Universitas Tidar yang tergerak ikut andil dalam “Indonesia Melawan Covid 19” dengan membuat Alat Pelindung Diri (APD) berupa face shield

Ide ini berawal dari salah seorang Dosen Teknik Mesin bernama Arif Rahman Saleh yang akrab di panggil Pak Arif oleh anak didiknya mengaku merasakan kegelisahan terhadap wabah virus corona (Covid 19) yang semakin meningkat pesat. Jumlah secara nasional Covid 19 per 07 April 2020 sebesar 2.491 terinfeksi, meninggal 209 dan sembuh 192 orang dikutip dari TVRI. Melonjaknya kasus terinfeksi tentu sejalan dengan melonjaknya pasien yang harus ditangani oleh para medis. “Para medis sebagai garda terdepan dalam memerangi virus ini, namun mereka terpaksa menggunakan APD ala kadarnya yang tidak sesuai standar protokol kesehatan akibat kurangnya ketersediaan APD,” tutur Arif. Melihat permasalahan tersebut maka Arif mengajak murid-muridnya untuk bersama membuat APD berupa Face Shield dengan menggandeng Himpunan Mahasiswa Mesin (HMM) Untidar.

Dalam melakukan gerakan sosial tersebut HMM berinisiatif membuka donasi berupa uang untuk mengumpulkan biaya operasional pembuatan face shield.  Gerakan sosial tersebut dikemas dengan apiknya yang bertajuk Lawan Covid-19 “Dari Kita, Untuk Kita”.

Ketua Himpunan Mahasiswa Mesin Untidar, Deni mengatakan bahwa hasil donasi berupa uang nantinya akan digunakan untuk memproduksi face shield, kemudian kami salurkan ke puskesmas atau rumah sakit yang membutuhkan. Untuk pembuatan face shield  mereka menggunakan 3 unit 3D Printing, setiap harinya mampu memproduksi 6-7 pcs. “Walau produksi masih terbatas akan tetapi nilai kebermanfaatannya itu yang kami cari,” terang Deni.

Total donasi yang terkumpul sebesar 4,6 juta dan telah tersalurkan sebanyak 205 pcs per 6 April 2020 ke beberapa puskesmas dan rumah sakit yang ada di Kabupaten dan Kota Magelang. Beberapa puskesmas, rumah sakit dan lembaga sosial yang sudah dapat diantaranya Puskesmas magelang Utara (15 pcs), DINKES PSC Kab. Magelang (15 pcs), RSI Kota Magelang (20 pcs), RSUD Tidar (50 pcs), Lazizmu (50 pcs) dan masih banyak lagi. Perkiraan target produksi bisa mencapai kurang lebih 350 pcs sesuai dengan donasi yang terkumpul.   “Saat Kami datang disambut dengan penuh antusias baik dari pihak puskesmas dan rumah sakit. Mereka sangat mengapresiasi dan terbantu karena para medis sangat kekurangan APD, ” tambah Deni.

 

(Penulis : Didi Muno Irawan/ edit by Fibra)

Diberitahukan kepada seluruh mahasiswa dan mahasiswi Fakultas Teknik Universitas Tidar, bahwa ujian tengah semester (UTS) akan di adakan secara Online. Untuk lebih jelas silahkan lihat pengumuman di bawah ini. :

atas perhatianya kami ucapkan terimakasih.

UNTIDAR _ Himpunan Mahasiswa Mesin Fakultas Teknik (HMM – FT) mengadakan Sidang Umum Ke – IV yang bertema  “ Meningkatkan kinerja HMM FT UNTIDAR menuju organisasi yang berkualitas” pekan lalu. HMM – FT sendiri  adalah Organisasi Permusyawaratan Mahasiswa tertinggi di tingkat Program Studi Teknik Mesin S1 Fakultas Teknik Universitas Tidar.

Acara ini berlangsung selama tiga hari mulai dari tanggal 21 – 23 Februari 2020 bertempat di ruang E.02.3.06 Fakultas Teknik Universitas Tidar. Acara diselenggarakan oleh panitia pelaksana yang diketuai oleh Nurul Khasanah dari Program Studi Teknik Mesin S1 angkatan 2018.  Acara ini dihadiri oleh delegasi dari masing-masing kelas dari Program Studi Teknik Mesin S1, seluruh Pengurus HMM FT Periode 2019, dan calon Pengurus HMM FT Periode 2020.

Dalam acara Sidang Umum Ke IV HMM ini dibagi dalam tiga bagian , yakni Sidang Pengantar, Sidang Pleno, dan Sidang Paripurna. Acara Pertama yakni Sidang Pengantar membahas tentang agenda acara yang akan dilakukan dalam sidang, seperti tata tertib pelaksanaan sidang, dan pemilihan pemimpin sidang. Acara kedua adalah Sidang Pleno ini sendiri terbagi menjadi 3 bagian. Yang pertama adalah pembacaan laporan pertanggungjawaban dari pengurus HMM FT UNTIDAR periode 2019. Dilanjutkan dengan serah terima jabatan Ketua HMM FT UNTIDAR periode 2019 yaitu Adhirafif IhzaTajjudin kepada Ketua HMM FT UNTIDAR periode 2020. Dalam acara kedua ini juga dilaksanakan penetapan anggota dewan pertimbangan Organisasi HMM FT. Acara ketiga adalah pembahasan tentang penyusunan AD/ART organisasi, dan rekomendasi untuk anggota pengurus yang terpilih dari HMM FT UNTIDAR untuk menjadi anggota Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik (BEM FT) dan Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Teknik (DPM FT) UNTIDAR.

Acara Ketiga adalah Sidang Paripurna yang berisikan tentang persetujuan dan pengesahan dari ketetapan-ketetapan yang dihasilkan dalam Sidang Umum Ke-IV HMM FT UNTIDAR tersebut. Diharapkan dari hasil sidang umum ini dapat dijadikan panduan pengurus HMM FT selanjutnya dalam merancang dan menyusun kegiatan dan kinerja dari organisasi.

Semoga pengurus HMM FT periode 2020 yang telah terpilih dapat menjadikan organisasi ini bukan hanya sekedar organisasi permusyawaratan antar mahasiswa, tetapi juga menjadi forum komunikasi, dan diskusi antar mahasiswa Mesin S1 tanpa memandang perbedaan angkatan. Serta diharapkan dapat menjadi salah satu organisasi mahasiswa yang berkualitas dan berprestasi dalam akademik dan berguna bagi masyarakat sekitar. (Wrt:Fibra)

UNTIDAR _ Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik (BEM FT) Periode 2020 Universitas Tidar mengadakan acara pelantikan para pengurus BEM FT Periode 2020 yang bertempat di ruang E.01.04.09 Gedung Fakultas Teknik pekan lalu (21/2). Acara ini di hadiri oleh seluruh anggota BEM FT dengan total 47 orang. Seluruh anggota tersebut berasal dari Program Studi Teknik Mesin S1, Teknik Mesin DIII, Teknik Sipil S1 dan Teknik Elektro S1. Sebelum puncak acara diadakan pemilihan calon pengurus yang dilakukan dengan cara wawancara secara langsung.  

Anggota yang telah terpilih ditetapkan dan dilantik pada acara tersebut oleh ketua BEM FT. Dalam acara pelantikan yang dipimpin langsung oleh Ketua BEM FT Periode 2020, Wakil Ketua membacakan Surat Keputusan Ketua BEM FT Periode 2020 Tentang Pengangkatan Kepengurusan kepada Anggota yang hadir. Setelah seluruh anggota yang hadir sepakat, selanjutnya ditandatangani oleh Ketua BEM FT Periode 2020. Setelah Penandatangan seluruh pengurus terpilih mengucapkan Ikrar Sumpah Jabatan Pengurus yang dipimpin oleh Ketua dan Wakil BEM FT periode 2020. Acara Pelantikan Pengurus BEM FT Periode 2020 ditutup dengan penyerahan Surat Penugasan Kepada Seluruh Anggota Pengurus BEM FT Periode 2020 yang terpilih dan foto bersama untuk dokumentasi organisasi.

Melalui acara ini maka telah resmi Pergantian Pengurus BEM FT dari yang lama ke Pengurus BEM FT Periode 2020. Dengan ini diharpkan kepengurusan yang baru dapat terus melanjutkan visi misi dan cita-cita dari organisasi BEM FT tersebut, serta dapat menjadi wadah untuk berlatih berorganisasi, forum komunikasi antar mahasiswa, dan tukar pikiran demi kemajuan bersama, dapat menjadi pribadi yang memiliki kemampuan akademik untuk mengembangkan teknologi dan mengembangkan ilmu pengetahuan yang inovatif dalam membangun masyarakat di sekitarnya, bangsa dan negara melalui pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi. (Wrt.:Fibra)

UNTIDAR – Forum Keluarga Fakultas Teknik Universitas Tidar mengadakan Konggres ke VI Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknik yang bertempatan di ruang E.02.4.10 Gedung 2 Fakultas Teknik pada 6 – Februari 2020.  Acara ini dihadiri oleh seluruh jajaran ketua beserta anggota Organisasi Mahasiswa (ORMAWA) di lingkungan Fakultas Teknik Universitas Tidar ditengah kesibukannya dalam kegiatan Open Recruitment pengurus baru masing-masing ORMAWA. Organisasi Mahasiswa tersebut meliputi, Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Himpunan Mahasiwa Teknik Elektro (HMTE), Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil (HMTS), Himpunan Mahasiswa Teknik MEsin S1 (HMM), dan Himpunan Mahasiswa Teknik Mesin DIII (HMTM DIII). Acara tersebut dilaksanakan sebagai bentuk Silaturahmi, komunikasi dan forum diskusi antar ORMAWA dalam memecahkan segala kesulitan dan saling bantu untuk menemukan solusi dari masalah-masalah yang di hadapi oleh masing- masing ORMAWA tersebut.

Dalam Kongres Ke VI Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknik yang diketuai oleh Michael Tio Chandra ini menghasilkan Peraturan Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknik tentang :

  1. Ketataorganisasian Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Tidar;
  2. Garis-garis besar haluan kerja Organisasi Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Tidar;
  3. Tata pembentukan peraturan perundang-undangan;
  4. Pola kaderisasi Organisasi Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Tidar;
  5. Pengawasan dan penilaian kinerja Organisasi Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Tidar;
  6. Standarisasi Organisasi Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Tidar.

Salah satu dari acara tersebut juga melaksanakan Laporan Pertanggung Jawaban dari Pengurus DPM FT Periode 2019, BEM FT Periode 2019, HMTE Periode 2019, HMTS Periode 2019, HMM Periode 2019, dan HMTM DIII Periode 2019. Serta Penyerahan Penghargaan dari DPM FT untuk hasil kinerja dari organisasi-organisasi mahasiswa tersebut. Penghargaan tersebut antara lain :

  1. BEM FT 2019 : Sebagai Rekan Kerja dalam Advokasi dan Kaderisasi Fakultas Teknik
  2. HMM 2019 : The Best Annual Event & Sebagai Himpunan Terbaik 2019
  3. HMTE 2019 : The Best Administrasion & Sebagai Himpunan Terbaik 2019
  4. HMTS 2019 : The Best of  Sociality
  5. HMTM 2019 : The Best of Technology

Dalam acara Kongres Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknik Ke-VI ini juga melaksanakan serah terima Jabatan Ketua DPM FT Periode 2019 Muhammad Nur Chamid ke Ketua DPM FT Periode 2020 Enggar Sila Majid dan Ketua BEM FT Periode 2019 Abdan Wahyu Wardana  ke Ketua BEM FT Periode 2020 Adhirafif Ihza Tajuddin.

Ketua BEM FT Periode 2020 juga mengatakan “diharapkan Kongres VI Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknik dapat menjadi awal yang baik bagi Ormawa di Fakultas Teknik dalam pelaksanaan kegiatannya” Ketua BEM FT 2020 (Wrt:Fibra)